Menu

Mode Gelap

Kabar Daerah · 25 Apr 2024 13:26 WIB

Bupati Menjadi Pembina Upacara Peringatan Hari OTDA Ke 28 Tingkat Kabupaten Sukabumi


					Bupati Menjadi Pembina Upacara  Peringatan Hari OTDA Ke 28 Tingkat Kabupaten Sukabumi Perbesar

JENTERANEWS.com – Pemerintah Kabupaten Sukabumi melaksanakan upacara peringatan Hari Otonomi Daerah (Otda) ke-28 tingkat Kabupaten Sukabumi Tahun 2024, di Alun-alun Palabuhanratu, Kamis, 25 April 2024. Upacara yang dirangkaikan dengan Hari Bumi Sedunia ke-54 ini mengusung tema Otonomi Daerah Berkelanjutan Menuju Ekonomi Hijau dan Lingkungan Yang Sehat.

Bertindak sebagai Pembina Upacara, Bupati Sukabumi H Marwan Hamami sementara Komandan Upacara Ikhsan Mukhlisani (Camat Pabuaran).

Bupati Sukabumi H Marwan Hamami membacakan amanat Menteri Dalam Negeri bahwa peringatan hari Otda ke 28 yang jatuh setiap tanggal 25 April tersebut telah terbukti banyak manfaat dan kebaikan yang dirasakan masyarakat selama 28 tahun perjalanan penyelenggaraan Otda.

Mendagri mengapresiasi kepada daerah-daerah yang berhasil meningkatkan PAD dan diharapkan agar dimanfaatkan untuk program-program pembangunan dan kesejahteraan masyarakat, sehingga dapat meningkatkan angka IPM, menurunkan angka kemiskinan, meningkatkan konektivitas serta akses infrastruktur yang lebih baik.

Kepada daerah yang kemampuan PAD dan fiskalnya baik tetapi IPM nya rendah, angka kemiskinan masih cukup tinggi dan akses infrastruktur belum baik, perlu kiranya melakukan evaluasi untuk memastikan bahwa penyusunan program dan kegiatan dalam APBD agar tepat sasaran, efektif serta efisien.

Mendagri menghimbau bagi daerah yang masih rendah PAD nya, agar melakukan terobosan dan inovasi untuk menggali berbagai potensi yang dapat memberikan nilai tambah serta peningkatan bagi pad, tanpa melanggar hukum dan norma yang ada serta tidak memberatkan masyarakat.

Mendagri pun berkomitmen untuk memperkuat fungsinya dalam fasilitasi produk hukum daerah yang berfokus pada pembangunan ekonomi hijau untuk mencapai keberlanjutan lingkungan dan kesejahteraan masyarakat secara holistik.

Tak hanya itu, angka stunting setiap daerah meski menjadi perhatian bersama. Sebab, Pemerintah pusat menargetkan tahun 2024 angka stunting anak turun menjadi 14 persen secara nasional. Oleh karena itu, koordinasi dan sinergitas seluruh jajaran Forkopimda Provinsi dan Kabupaten/Kota perlu ditingkatkan dalam mengambil langkah-langkah strategis upaya menekan angka stunting di daerah.

Dalam kesempatan tersebut juga dilaksanakan berbagai penyerahan oleh Bupati Sukabumi.(*)

Artikel ini telah dibaca 0 kali

badge-check

Editor

Baca Lainnya

Bupati Sukabumi Asep Japar Gencarkan Upaya Pencegahan HIV/AIDS, Edukasi Masif hingga ke Pelosok

25 Maret 2025 - 17:22 WIB

Bupati Sukabumi H. Asep Japar memimpin rapat koordinasi dengan Komisi Penanggulangan AIDS (KPA) Kabupaten Sukabumi di Pendopo, Selasa (25/3). Dalam pertemuan tersebut, Bupati menegaskan komitmennya untuk mengintensifkan upaya pencegahan HIV/AIDS di wilayahnya.

Sukabumi Matangkan Persiapan Revalidasi UNESCO Global Geopark Ciletuh-Palabuhanratu, Sekda Optimalkan Sinergi Lintas Sektor

25 Maret 2025 - 16:59 WIB

Sekretaris Daerah Kabupaten Sukabumi, H. Ade Suryaman, memimpin Rapat Koordinasi Persiapan Revalidasi Ciletuh-Palabuhanratu UNESCO Global Geopark (CPUGGp) secara virtual dari Pendopo Sukabumi, Selasa (25/03/25). Rakor ini bertujuan memastikan kesiapan geopark dalam menghadapi proses validasi UNESCO.

Kapolres Sukabumi Sambangi Jemaah Tarawih, Bagikan Ratusan Sarung dan Sampaikan Pesan Keamanan

25 Maret 2025 - 14:15 WIB

Kapolres Sukabumi AKBP Dr. Samian, S.H., S.I.K., M.Si. secara langsung membagikan ratusan sarung kepada jemaah Masjid Agung Palabuhanratu dalam kegiatan Tarawih Keliling Ramadhan, Minggu (23/3/2025). Aksi sosial ini menjadi bagian dari upaya mempererat silaturahmi dengan masyarakat.

Bupati Sukabumi Tegaskan Dukungan Penuh untuk Program BNNK dalam Upaya Berantas Narkoba

25 Maret 2025 - 13:58 WIB

Bupati Sukabumi H. Asep Japar menegaskan dukungannya terhadap program-program BNNK Sukabumi dalam upaya mewujudkan daerah yang bersih dari narkoba, saat menerima kunjungan Kepala BNNK AKBP Yuhernawa.

Tragis! Bayi Laki-laki Ditemukan Mengapung di Kolam Ikan Gegerkan Warga Selajambe Sukabumi

25 Maret 2025 - 13:46 WIB

Petugas kepolisian dan warga berupaya mengevakuasi jasad bayi laki-laki yang ditemukan mengapung di kolam ikan di Desa Selajambe, Kecamatan Cisaat, Sukabumi, Senin (24/03).

Setahun Berkarya, Karang Taruna Cidolog Bawa Perubahan Positif untuk Desa dan Wisata Curug Caweni

25 Maret 2025 - 12:55 WIB

Ketua Karang Taruna Darma Bakti Desa Cidolog, Asep Supriatna (tengah), bersama para pengurus dan anggota saat melakukan salah satu kegiatan sosial di Desa Cidolog.
Trending di Kabar Daerah