JENTERANEWS.com – Tingginya arus lalu lintas jelang buka puasa, membuat kemacetan terjadi di beberapa titik wilayah Sagaranten seperti di bundaran terminal Sagaranten dan di depan pasar Sagaranten. UPTD Dinas Perhubungan (Dishub) Sagaranten menurunkan seluruh personel untuk mengatur lalu lintas tersebut. Senin (8/4/2024).
Seluruh personel setiap harinya bersama pihak kepolisian melakukan pengaturan lalu lintas di titik rawan macet, seperti di pasar Purabaya, Pasar Sagaranten hingga di pertigaan terminal Sagaranten.

Situasi kepadatan kendaraan di depan pasar Sagaranten Senin (8/4/2024).
UPTD Dishub Sagaranten mengerahkan seluruh personel untuk mengatur lalu lintas. Terlebih di pertigaan Terminal Sagaranten sampai ke simpangan bazar kuliner Desa Pasanggrahan, ini sangat tinggi tingkat kemacetannya.
“Karena masyarakat banyak yang mau ke Bazar kuliner di desa Pasanggrahan dan pusat pertokoan di area pasar Sagaranten,” ujar Asep Hendrayana, kepala terminal UPTD Dishub Sagaranten.

Pengaturan lalulintas oleh personel UPTD Dishub Sagaranten.
Selain melakukan pengaturan lalu lintas, personel yang turun juga mengatur para pengendara mobil/motor yang parkir menggunakan bahu jalan yang menjadi penyebab utama kemacetan.
“Kita mengimbau kepada semua masyarakat pengguna jalan, agar selalu berhati-hati dalam berkendara. Utamakan keselamatan, ingat keluarga kita menanti di rumah,” tuturnya. (*)