JENTERANEWS.com – Pemerintah Desa (Pemdes) Cipamingkis Kecamatan Cidolog Kabupaten Sukabumi Jawa Barat, bagikan insentif Guru MD, dan Kader Posyandu. Kegiatan itu, dilaksanakan di Aula Desa Cipamingkis, Selasa (22/04/2024).
Dari informasi yang diterima jenteranews.com , kegiatan tersebut dihadiri Kepala Desa Cipamingkis Baden, Perangkat Desa Cipamingkis, BPD, Babinsa, dan unsur lainnya.
Kepala Desa Cipamingkis Baden Supendi ST, mengatakan, insentif yang dibagikan ini untuk Guru Ngaji, dan Kader Posyandu.
” Insentif yang dibagikan Pemdes Cipamingkis berasal dari Dana Desa tahap satu, ini sebagai bentuk apresiasi kepada para bapak dan ibu yang telah memberikan ilmu-ilmu pengetahuan, keagamaan, serta membantu mengamankan dan menyukseskan program-program di Desa Cipamingkis,” ujarnya.
Ia berharap, semoga dengan adanya penyaluran insentif ini bisa membantu para Guru MD, dan Kader Posyandu di Desa Cipamingkis.
” Mudah-mudahan insentif ini menjadi pemicu semangat. Walaupun insentif ini tidak seberapa dari ketulusan dan pengabdian mereka, akan tetapi ini adalah bentuk kepedulian Pemdes Cipamingkis kepada lembaga,” pungkasnya.(*)