Menu

Mode Gelap

Sukabumi · 4 Feb 2025 19:35 WIB

Pengurus Komunitas Tilawah Tiga Puluh Kabupaten Sukabumi Resmi Dilantik, Bupati Beri Pesan Mendalam


					Bupati Sukabumi, H. Marwan Hamami, memberikan sambutan dalam acara pelantikan dan pengukuhan pengurus Komunitas Tilawah Tiga Puluh (KTT) Kabupaten Sukabumi periode 2025-2029 di Pendopo Sukabumi, Selasa (4/2/2025). Perbesar

Bupati Sukabumi, H. Marwan Hamami, memberikan sambutan dalam acara pelantikan dan pengukuhan pengurus Komunitas Tilawah Tiga Puluh (KTT) Kabupaten Sukabumi periode 2025-2029 di Pendopo Sukabumi, Selasa (4/2/2025).

JENTERANEWS.com – Bertempat di Pendopo Sukabumi, Selasa (4/2/2025), jajaran Pengurus Komunitas Tilawah Tiga Puluh (KTT) Kabupaten Sukabumi periode 2025-2029 secara resmi dilantik dan dikukuhkan. Acara khidmat ini dihadiri oleh Bupati Sukabumi, H. Marwan Hamami, serta tokoh masyarakat dan alim ulama setempat.

Dalam sambutannya, Bupati Marwan Hamami menyampaikan pesan mendalam kepada pengurus KTT yang baru. Ia berharap mereka dapat terus memberikan kontribusi positif bagi masyarakat, serta melanjutkan cita-cita mulia dari para alim ulama dan tokoh masyarakat Kabupaten Sukabumi.

Momen pelantikan dan pengukuhan pengurus Komunitas Tilawah Tiga Puluh (KTT) Kabupaten Sukabumi periode 2025-2029 yang berlangsung khidmat di Pendopo Sukabumi.

Momen pelantikan dan pengukuhan pengurus Komunitas Tilawah Tiga Puluh (KTT) Kabupaten Sukabumi periode 2025-2029 yang berlangsung khidmat di Pendopo Sukabumi.

“KTT ini menjadi benteng keyakinan dalam menghadapi tantangan zaman, terutama dalam meningkatkan kereligiusan,” ujar Bupati Marwan Hamami.

Bupati juga menekankan pentingnya KTT sebagai organisasi yang dapat memberikan dorongan spiritual bagi masyarakat. Ia berharap KTT terus berkembang dan solid, serta mampu mengemban amanah dengan sukses.

“Semoga jajaran pengurus kali ini solid serta sukses mengemban amanah,” pungkasnya.

Pelantikan dan pengukuhan ini menandai awal dari periode kepengurusan baru KTT Kabupaten Sukabumi di bawah kepemimpinan Bambang Sukandar.

Diharapkan, KTT dapat terus menjadi wadah Yang solid dalam memperkuat nilai-nilai keagamaan di masyarakat, serta memberikan kontribusi nyata bagi kemajuan Kabupaten Sukabumi.(*)

Artikel ini telah dibaca 9 kali

badge-check

Editor

Baca Lainnya

Bupati Cup 2025 Assalam Tournament Mini Soccer Resmi Dibuka, Bupati Harapkan Jangkauan Lebih Luas

11 Februari 2025 - 16:25 WIB

Foto: Bupati Sukabumi H. Marwan Hamami melakukan tendangan bebas sebagai tanda dibukanya Bupati Cup 2025 Assalam Tournament Mini Soccer.

Tragedi di Kampung Puspadaya: Rumah Hangus Dilalap Api, Diduga Gara-gara Tungku Masak yang Menyala

11 Februari 2025 - 10:45 WIB

Puing-puing rumah yang hangus terbakar di Kampung Puspadaya, Sukabumi, menjadi saksi bisu tragedi kebakaran yang melanda pada Selasa pagi. Kerugian materi diperkirakan mencapai angka yang signifikan, meninggalkan duka mendalam bagi para korban.

Tiga Spesialis Maling Bebek Dibekuk, Polisi Buru Lima Pelaku Lain

10 Februari 2025 - 20:32 WIB

Tiga pelaku spesialis pencurian bebek, M (47), RM (32), dan R (42), berhasil diamankan oleh Satreskrim Polres Sukabumi Kota.

Musrenbang Kecamatan Cisolok 2026 Hasilkan 30 Program Prioritas, Pembangunan Infrastruktur Jadi Fokus Utama

10 Februari 2025 - 19:55 WIB

Suasana Musrenbang Kecamatan Cisolok 2026 di Aula Canaan Foundation, Desa Karangpapak. Para peserta antusias membahas program-program prioritas pembangunan.

Pelaksana Proyek Sumur Bor Sukabumi Buka Suara Soal Keluhan Warga

10 Februari 2025 - 15:00 WIB

Proyek sumur bor di Kampung Cirempak, Desa Cibitung Kecamatan Sagaranten Sukabumi

Pemkab Sukabumi Siaga Hadapi Lonjakan Harga Jelang Ramadan 2025

10 Februari 2025 - 12:41 WIB

Asisten Daerah II Setda Kabupaten Sukabumi, Fuji Widodo, mengikuti Rapat Koordinasi Pengendalian Inflasi Daerah yang digelar Kemendagri secara virtual, Senin (10/2/2025).
Trending di Sukabumi
error: Content is protected !!