JENTERANEWS.com – Anggota Koramil 0622-11/Sagaranten mengikuti Senam kesehatan jasmani SKJ 88 bertempat di Makodim 0622/kabupaten Sukabumi. Selasa (28/02/2023).
Selain itu, agenda SKJ juga digunakan untuk mempererat tali silaturahmi antara TNI-Polri dan forkopimda di wilayah kodim 0622/ Sukabumi.
Dandim 0622/kabupaten Sukabumi Letkol Inf Anjar Ariwibowo menyampaikan selamat datang dan terimakasih kepada forkopimda kabupaten Sukabumi serta hadirin sekalian atas kehadirannya meluangkan waktu untuk mengikuti SKJ 88 yang dilanjutkan olahraga bersama di Makodim.
Kegiatan ini merupakan momentum yang sangat baik,selain memelihara kesegaran jasmani,juga untuk menjalin silaturahmi serta meningkatkan sinergitas dalam membangun kebersamaan kodim 0622/kabupaten Sukabumi,dengan polres dan forkopimda kabupaten Sukabumi.
Dandim juga mengajak seluruh hadirin agar memanfaatkan kegiatan ini untuk saling mengenal lebih dekat dengan harapan sinergitas antara kodim 0622/kabupaten Sukabumi polres dan forkopimda semakin solid dalam menciptakan stabilitas keamanan,ketertiban masyarakat dan pembangunan di wilayah kabupaten Sukabumi,”ucapnya.(*)
Anda harus log masuk untuk menerbitkan komentar.