Menu

Mode Gelap

Peristiwa · 3 Jan 2024 14:13 WIB

Rumah Lansia di Cikidang Sukabumi Rusak Dampak Gempa M 5,9 Banten


					Rumah Lansia di Cikidang Sukabumi Rusak Dampak Gempa M 5,9 Banten Perbesar

JENTERANEWS.com – Dampak gempa berkekuatan M 5,9 yang berlokasi di 72 km Barat Daya Bayah-Banten sekitar pukul 07.53 WIB, Rabu (3/1/2024) mengakibatkan satu rumah yang dihuni pasangan lanjut usia di Cikidang Kabupaten Sukabumi mengalami kerusakan.

Berdasarkan laporan tertulis Pusat Pengendalian Operasi BPBD Kabupaten Sukabumi mencatat kerusakan terjadi di Kampung Tangkil, RT 010/RW 008, Desa Cicareuh, Kecamatan Cikidang.

Baca Juga:   Kebakaran Hanguskan Satu Rumah di Cikidang Sukabumi

“Hasil pemantauan kejadian bencana alam gempa bumi, satu rumah rusak di wilayah Kecamatan Cikidang. Warga bergotong royong membersihkan puing bangunan,” ujar keterangan resmi yang diberikan pihak BPBD Kabupaten Sukabumi, Rabu (3/1/2024).

Sementara, Kades Cicareuh Ramdan Rustamono membenarkan kabar itu. Menurutnya rumah itu dihuni pasangan lansia. Penghuni rumah sendiri selamat karena posisi kerusakan di bagian depan rumah.

Baca Juga:   Tim Sar Gabungan Menemukan Korban Yang Terseret Ombak Di Pantai Pasir Putih Sukabumi

“Kejadiannya di Kampung Tangkil, RT 10, RW 08, Desa Cicareuh, Kecamatan Cikidang. Rumah tersebut, dihuni oleh satu keluarga yang sudah berusia lanjut. Mungkin ambruk bagian depannya disebabkan oleh adanya gempa tadi,” terang Ramdan.

Hingga saat ini, BPBD masih melakukan pemantauan melalui P2BK BPBD Kecamatan terkait kondisi kerusakan pasca gempa Banten yang mengguncang Sukabumi.

Baca Juga:   Tim Sar Gabungan Cari Korban Terseret Ombak Di Pantai Pasir Putih Sukabumi

“Ya betul kita masih melakukan pemantauan melalui laporan dari P2BK yang nantinya laporan tersebut masuk ke Pusdalops,” singkat Sub Koordinator Kedaruratan BPBD Kabupaten Sukabumi Medi Abdul Hakim. (*)

Artikel ini telah dibaca 33 kali

badge-check

Editor

Baca Lainnya

Kebakaran Di Gunungguruh, Satu Rumah Panggung Ludes Dilalap Si Jago Merah

7 April 2024 - 16:31 WIB

Kebakaran Di Gunungguruh Sukabumi, Satu Rumah Panggung Ludes Dilalap Sijago Merah

Rumah Milik Lansia di Nagrak Sukabumi Ludes Terbakar di Tengah Guyuran Hujan

14 Maret 2024 - 12:33 WIB

Rumah Milik Lansia di Nagrak Sukabumi Ludes Terbakar di Tengah Guyuran Hujan

Petani Di Jampangkulon Tewas Tertimpa Pohon Tumbang

10 Maret 2024 - 09:05 WIB

Petani Di Jampangkulon Tewas Tertimpa Pohon Tumbang

Akses Jalan Desa Nagrakjaya Curugkembar Lumpuh Akibat Tertimbun Longsor, Butuh Alat Berat

28 Februari 2024 - 20:48 WIB

Akses Jalan Desa Nagrakjaya Curugkembar Lumpuh Akibat Tertimbun Longsor, Butuh Alat Berat

Tanah Longsor Timpa Dapur Warga Hingga Jebol di Cireunghas Sukabumi

27 Februari 2024 - 09:05 WIB

Kebakaran di Pabuaran Sukabumi, Dua Rumah Panggung Rata dengan Tanah

26 Februari 2024 - 23:45 WIB

Kebakaran di Pabuaran Sukabumi, Dua Rumah Panggung Rata dengan Tanah
Trending di Peristiwa