Menu

Mode Gelap

Laporan: Awang Ruswandi · 27 Apr 2024 09:01 WIB

Bikin Resah Warga, Emak-emak Yang Viral Maksa Minta Sedekah Akhirnya Di Amankan Polisi


					Respon Cepat Aduan Warga, Polsek Baros Sukabumi Amankan Wanita Paruh Baya Yang Resahkan Warga Perbesar

Respon Cepat Aduan Warga, Polsek Baros Sukabumi Amankan Wanita Paruh Baya Yang Resahkan Warga

JENTERANEWS.com – Polsek Baros Polres Sukabumi Kota bersama-sama dengan unsur Kelurahan Jayaraksa merespon cepat aduan warga mengenai kehadiran R (50 tahun) yang diduga membuat resah usai meminta sumbangan sambil berteriak-teriak di kawasan pemukiman warga di Gang Amris RT. 01/01 Kelurahan Jayaraksa Kecamatan Baros Kota Sukabumi, Jum’at (26/4/2024) sekitar pukul 10.20 WIB.

Wanita paruh baya yang sempat viral di jejaring sosial karena diduga meminta sumbangan sambil memaksa dan berteriak-teriak tersebut dibawa Polisi ke kantor Kelurahan Jayaraksa Kecamatan Baros Kota Sukabumi.

“Memang betul, tadi sekitar pukul 10.20 WIB, Polsek Baros menerima informasi dari masyarakat mengenai ibu-ibu yang meminta sumbangan sambil berteriak-teriak di depan rumah warga di Gang Amris Kelurahan Jayaraksa Baros Kota Sukabumi,” tutur Kapolsek Baros Kompol Iman Parayitno kepada wartawan.

“Hal tersebut langsung kami respon, berkoordinasi dengan pihak Kelurahan Jayaraksa untuk sama-sama mengecek ke lokasi dan membawa wanita tersebut ke Kantor Kelurahan Jayaraksa,” bebernya.

Iman menerangkan pihaknya bersama pihak Kelurahan Jayaraksa telah mencoba berkoordinasi dengan Dinas Sosial Kota Sukabumi untuk menangani wanita paruh baya yang sempat viral di media sosial tersebut.

“Tadi personel kami melaporkan bahwa Lurah Jayaraksa telah mencoba berkoordinasi dengan pihak Dinas Sosial Kota Sukabumi untuk penanganan ibu R ini, akan tetapi, karena tidak ada jawaban yang sesuai dari pihak Dinas Sosial, maka kami berinisiatif memberikan ongkos dan mengantarkan ibu R ini ke mobil jurusan Bogor, karena memang saat ditanya, ibu R ini ingin ke Bogor.” tandasnya.(*)

Artikel ini telah dibaca 1 kali

badge-check

Editor

Baca Lainnya

Tambang Ilegal di Sukabumi Dihentikan Sementara, Tekanan Warga Berbuah Hasil

10 Januari 2025 - 12:34 WIB

Kepala DPMPTSP Kabupaten Sukabumi, Ali Iskandar (tengah), memberikan keterangan pers terkait penutupan sementara tambang batu hijau di Cikembar

Pencurian Motor Terjadi di Parkiran Indomaret Dekat Polres Sukabumi Kota

10 Januari 2025 - 09:43 WIB

Tangkapan layar CCTV merekam detik-detik aksi pencurian sepeda motor di parkiran Indomaret, Jalan Perintis Kemerdekaan. Terlihat dua pelaku yang menggunakan helm dan masker, salah satunya sedang mencongkel kunci kontak motor korban.

Dua Nyawa Melayang dalam Kecelakaan Maut di Jalan Lingkar Selatan Sukabumi

10 Januari 2025 - 07:08 WIB

Ilustrasi: kecelakaan maut di Jalan Lingkar Selatan, Sukabumi, yang menewaskan dua orang dan melukai satu lainnya.

Ngeri! Truk Batubara Miring Menggantung di Atas Saluran Air

9 Januari 2025 - 22:50 WIB

Sebuah truk bermuatan batubara terperosok ke saluran air di pinggir Jalan Raya Siliwangi, Sukabumi, pada Rabu (8/12). Kejadian ini sempat menghebohkan warga sekitar.

Pj Gubernur Jabar Tinjau Langsung Program Makan Bergizi Gratis di Kota Sukabumi

9 Januari 2025 - 09:42 WIB

Pj Gubernur Jawa Barat, Bey Machmudin, meninjau langsung pelaksanaan program Makan Bergizi Gratis (MBG) di SMA Negeri 5 Kota Sukabumi, Rabu (8/1/2025).

Pembacokan dan Percobaan Perampasan Motor Gegerkan Caringin, Polisi Buru Pelaku

4 Januari 2025 - 15:43 WIB

Petugas kepolisian memeriksa korban yang sedang menjalani perawatan di RSUD Sekarwangi Cibadak, Sabtu (4/1/2025)
Trending di Laporan: Awang Ruswandi