Menu

Mode Gelap

News · 4 Okt 2024 10:57 WIB

Kunjungi Desa Cikarang, Cabup Iyos Somantri Janji Perbaikan Jalan Sukabumi, JenteraNews


					Kunjungi Desa Cikarang, Cabup Iyos Somantri Janji Perbaikan Jalan Sukabumi, JenteraNews Perbesar

JENTERANEWS.com Calon Bupati Sukabumi nomor urut 1, Iyos Somantri (Iyos-Zainul), berkomitmen untuk memprioritaskan kebutuhan masyarakat Desa Cikarang, Kecamatan Cidolog, termasuk perbaikan jalan kabupaten yang telah lama terabaikan, jika terpilih sebagai bupati.

Warga setempat mengungkapkan bahwa beberapa ruas jalan yang berstatus jalan kabupaten di Desa Cikarang sudah bertahun-tahun tidak diperbaiki, bahkan sejak era pemerintahan sebelumnya.Kunjungan Iyos Somantri ke Desa Cikarang: Janji Perbaikan Jalan

“Saya datang ke sini untuk bersilaturahim dan mendengarkan suasana batin. Suara hati nurani warga masyarakat desa Cikarang. Dan Alhamdulillah dari jam 6 kurang sedikit sudah di sini. Sudah banyak ngobrol dengan para sesepuh, tokoh masyarakat. Bahwa aspirasinya sangat kuat dan bulat. Untuk menjadi catatan kami jika nanti Allah menakdirkan menjadi bupati Sukabumi,” tutur Iyos di hadapan ratusan warga desa Cikarang pada Rabu (2/10/2024) malam.

Iyos yang juga merupakan Wakil Bupati Sukabumi periode 2019-2024, berharap bisa mewujudkan harapan baru warga desa Cikarang, khususnya.

Ia mengatakan kenapa Iyos-Zainul memunculkan harapan baru, karena, lanjut Iyos, banyak sekali keinginan masyarakat yang mungkin terpendam. Tidak tersalurkan.

“Buktinya hari ini meledak. Karena sudah bertahun-tahun, saya juga karena ada di dalamnya, saya merasa bersalah karena tidak dapat memenuhi harapan tersebut. Saya tidak memiliki kebijakan yang memadai,” ungkapnya.

Iyos mengaku, bahwa ia tidak melupakan janji-janji yang pernah diucapkan , termasuk saat istrinya hadir di Desa Cikarang.

Diingetin sama warga masyarakat istri saya pada saat kampanye dulu. Tapi ketika udah jadi saya tidak bisa. Saya harus ini harus itu. Akhirnya ngikuti saja, “ ucap Iyos.

Kemudian, Iyos berjanji mewujudkan harapan warga desa Cikarang, menjadi catatan dirinya. Bahkan, katanya, tanpa pernyataan pun ini sudah di benak untuk direalisasikan.

“Empat tahun lalu, istri saya mengingatkan tentang kondisi jalan yang buruk di sini, Jadi Insya Allah, Bapak dan Ibu yang saya hormati. Urang perhatoskeun ka payun. Urang bangun jalan ieu anu dirindukeun. Sabaraha taun Pak Jajam? 10 tahun aya langkung? 17 tahun saur si Aki mah. Insya Allah urang keureuyeuh pokok na mah. Bereslah kitu-nya,” tegasnya.

Menurutnya, yang paling penting berusaha dulu doakan berhasil. Sebab, dia ingin bahwa seluruh program pembangunan di Sukabumi berjalan dengan baik  dan lancar.

“Kemudian doakan sim kuring na sing pandai mencari uang.  Sabab, begini Pak.  Visi kita…ah ceuk si Aki teu butuh visi. Tapi saya sampaikan, yakni ASIK. Agamis, Sejahtera, Inovatif, Kolaboratif,” imbuhnya.

Diketahui, selama 38 tahun Iyos mengabdi untuk Kabupaten Sukabumi, mulai dari staf kecamatan, kepala desa pernah menjabat, menjadi Kepala Urusan, Mantri Polisi, Sekmat, Camat ,Kabag, Kadis dan Wagub.

Kunjungan Iyos ke desa Cikarang, Cidolog, diampingi rombongan, termasuk anggota dewan dari Dapil 5 Paoji yang sekaligus tim pemenangan pasangan Iyos-Zainul dari PDIP, anggota DPRD Sarif dari Gerindra, Haji Jadid, dan tokoh lainnya. (*)

Artikel ini telah dibaca 24 kali

badge-check

Editor

Baca Lainnya

Geger, Pencurian Domba Modus Sembelih Resahkan Warga Sukabumi

23 Maret 2025 - 23:07 WIB

domba-domba yang menjadi korban pencurian dengan modus penyembelihan di kandang.

Tragedi Dini Hari di Suryakencana: Sepeda Motor Bonceng Tiga Terlibat Kecelakaan Maut, Satu Nyawa Melayang

23 Maret 2025 - 19:28 WIB

Petugas kepolisian melakukan olah tempat kejadian perkara (TKP) di lokasi kecelakaan di Jalan Raya Suryakencana

Pemuda Pancasila Curugkembar Tebar Kebaikan Ramadan dengan 1000 Takjil Gratis

23 Maret 2025 - 19:01 WIB

Momen kebersamaan anggota PAC Pemuda Pancasila Curugkembar saat membagikan takjil kepada warga.

Menteri LHK Tindak Tegas Tambang Penyebab Bencana Sukabumi, Izin Terancam Dicabut

23 Maret 2025 - 09:27 WIB

Penyegelan perusahaan tambang oleh Menteri LHK di Sukabumi. Tindakan tegas ini diambil sebagai respon terhadap bencana banjir dan tanah longsor yang terjadi akibat aktivitas pertambangan yang tidak sesuai aturan lingkungan.

Wujud Apresiasi, Ratusan Prajurit Kodim 0622/Kabupaten Sukabumi Terima Bingkisan Lebaran

22 Maret 2025 - 19:43 WIB

Dandim 0622/Kabupaten Sukabumi, Letkol Kav Andhi Ardana Valeriandra, menyerahkan bingkisan Lebaran kepada ratusan prajurit di Lapangan Sudirman Makodim 0622/Kabupaten Sukabumi.

Sekda Sukabumi Apresiasi Yayasan Ummi Kultsum dalam Mencetak Generasi Harapan Bangsa

22 Maret 2025 - 15:53 WIB

Sekda Sukabumi, H. Ade Suryaman, menyerahkan bantuan paket sembako secara simbolis kepada perwakilan anak yatim dalam acara Milad ke-25 Yayasan Ummi Kultsum di Nanggeleng, Sukabumi. Acara ini juga menjadi momen apresiasi atas kontribusi yayasan dalam mencetak generasi harapan bangsa.
Trending di Kabar Daerah