JENTERANEWS.com – Sebanyak 7 rumah warga di Kampung Gadog, Desa Bencoy, Kecamatan Cireunghas, Kabupaten Sukabumi, terendam air luapan Sungai Cimandiri hingga beberapa centimeter.
Selain beberapa rumah teredam banjir yang menerjang kawasan tersebut, juga mengakibatkan satu warga dilaporkan sempat terseret arus hingga puluhan meter.
Menurut salah satu warga setempat, Asep Jamaludin (60), mengatakan, wilayah tersebut sudah menjadi langganan banjir saat hujan deras. Air Sungai Cimandiri seringkali meluap dan masuk ke permukiman warga.
“Semua yang terendam ada tujuh rumah, sedangkan yang paling parah terendam ada dua rumah. Banjir tersebut dari luapan air sungai Cimandiri, dari hulu. ,” kata Asep
Dia mengatakan, diwilayahnya itu turun hujan deras sekitar pukul 14.00 WIB, dan kemudian Sungai Cimandiri meluap hingga menerjang ke pemukiman warga.
“Mulanya hujan dari jam 14.00 dari arah Ciengang, aliran Cimandiri. Jam 16.00 itu atau 17:30 air naik sampai sini. Nggak dievakuasi, warga masih bertahan lah, cuman beres-beres doang, bersih-bersih lumpur,” ujarnya.
Tak ada korban jiwa dalam peristiwa tersebut. Akan tetapi, Apin (50) warga setempat sempat terbawa arus sepanjang 10 meter dan berhasil diselamatkan.
“Apin, ini tadinya mau nyebrang, namun ia terpeleset hingga akhirnya terseret sepanjang 10 meter beruntung banyak warga yang melihat dan berhasil di selamatkan,” tutupnya.(*)