Menu

Mode Gelap

Kabar Daerah · 20 Des 2022 12:25 WIB

Sweeping Miras Terus Berlanjut, Ribuan Botol Miras Dimusnahkan


					Sweeping Miras Terus Berlanjut, Ribuan Botol Miras Dimusnahkan Perbesar

JENTERANEWS.com – Polres Sukabumi memusnahkan sedikitnya 6.655 botol minuman keras alias miras berbagai merek jelang natal dan tahun baru (nataru), Selasa (20/12/2022).

Pemusnahan barang bukti miras ilegal diawali dengan simbolis pemecahan botol miras oleh Kapolres Sukabumi, AKBP Dedi Darmawansyah beserta unsur Forkompinda. Kemudian dilanjutkan dengan melindas menggunakan alat berat tandem roller.

“Yang dimusnahkan hari ini sekitar 6.655 botol miras hasil dari sweeping warung remang-remang restoran dan hotel-hotel,” ungkap Dedi kepada wartawan.

Baca Juga:   Pelaku Pembunuh Wanita Yang Kembali Rujuk di Cibadak Sukabumi Berhasil Ditangkap

Lanjut dia, sweeping dilakukan di berbagai Polsek di Kabupaten Sukabumi, sekaligus untuk mengantisipasi maraknya peredaran minuman keras beralkohol dan penyakit masyarakat menjelang natal dan tahun baru.

“Kita akan tetap melaksanakan sweeping hingga pergantian malam tahun baru besok. Bahkan, kami mendapat informasi bahwa masih ada miras yang disembunyikan dan ke luarnya nanti pada malam H. Saya sudah perintahkan anggota untuk melakukan sweeping,” tegasnya.

Baca Juga:   Bupati Sukabumi Apresiasi Pelatihan Bahasa Inggris "Relevan Dengan Pengembangan Pariwisata"

Ia mengharapkan tidak adanya pesta yang terlalu berlebihan terutama pesta yang ada mirasnya pada perayaan nataru nanti.

“Saya juga sudah memberitahukan kepada para kapolsek, perwira yang bertugas pada malam tahun baru, apabila ada pesta pesta terutama pesta yang berujung pada perilaku yang menyimpang kami akan menghentikan,” tandasnya.***

Artikel ini telah dibaca 34 kali

badge-check

Editor

Baca Lainnya

Penganugerahan Satyalancana Karya Satya, Bupati” Jadikan Motivasi Menuju Birokrasi Inovatif Dan Responsif”

29 November 2023 - 13:39 WIB

Penganugerahan Satyalancana Karya Satya, Bupati" Jadikan Motivasi Menuju Birokrasi Inovatif Dan Responsif"

Tim Verifikasi Jabar Evaluasi Akhir P2WKSS Di Kebonpedes, Bupati” Program Strategis Tingkatkan Kesejahteraan Masyarakat”

28 November 2023 - 13:37 WIB

Tim Verifikasi Jabar Evaluasi Akhir P2WKSS Di Kebonpedes, Bupati" Program Strategis Tingkatkan Kesejahteraan Masyarakat"

Resmikan Jembatan eMHa, Bupati” Dukung Kemudahan Akses, Perekonomian Dan Agrowisata”

27 November 2023 - 20:46 WIB

Resmikan Jembatan eMHa, Bupati" Dukung Kemudahan Akses, Perekonomian Dan Agrowisata"

Viral Di Medsos Wanita Ngaku ‘Dewi Bulan’ Tantang Allah

27 November 2023 - 12:14 WIB

Viral Di Medsos Wanita Ngaku 'Dewi Bulan' Tantang Allah

Tinjau Festival Bebebig Ke 4, Wabup” Komitmen Masyarakat Lestarikan Budaya Sunda”

25 November 2023 - 18:34 WIB

Tinjau Festival Bebebig Ke 4, Wabup" Komitmen Masyarakat Lestarikan Budaya Sunda"

Jalan Sehat Hari Bakti Ke 78 PU, Bupati Minta Masyarakat Terus Mendukung Pembangunan

25 November 2023 - 15:43 WIB

Trending di Kabar Daerah
WP Twitter Auto Publish Powered By : XYZScripts.com