Menu

Mode Gelap

Bencana · 18 Mei 2024 20:09 WIB

Longsor Di Kadudampit Sukabumi, Penjaga Ponpes Yaspida Tewas Tertimbun


					Warga dan petugas gabungan usai mengevakuasi jasad security Ponpes Yaspida yang tewas setelah tertimbun longsor di Kampung Renged, RT (10/03), Desa Cipetir, Kecamatan Kadudampit, Kabupaten Sukabumi pada Sabtu (18/05) Perbesar

Warga dan petugas gabungan usai mengevakuasi jasad security Ponpes Yaspida yang tewas setelah tertimbun longsor di Kampung Renged, RT (10/03), Desa Cipetir, Kecamatan Kadudampit, Kabupaten Sukabumi pada Sabtu (18/05)

JENTERANEWS.com – Hujan deras dengan intensitas tinggi, kembali menyebabkan bencana tanah longsor pada Sabtu (18/05) sore. Bahkan, seorang security Ponpes yang merupakan warga bernama Ahmad Jaenudin (39) di Kampung Renged, RT 10/RW 03, Desa Cipetir, Kecamatan Kadudampit, Kabupaten Sukabumi, dikabarkan tewas setelah tertimbun material tanah longsor.

Petugas Penanggulangan Bencana Kecamatan (P2BK) Kadudampit, Didin Saprudin, mengatakan, peristiwa nahas ini, bermula saat wilayah tersebut diguyur hujan deras dengan intensitas tinggi.

“Korban yang meninggal karena tertimbun longsor itu, diketahui merupakan penjaga sekolah Ponpes Yaspida,” kata Didin, Sabtu (18/05) malam.

Belum diketahui secara pasti kronologis bencana tanah longsor hingga menelan korban jiwa tersebut. Meski demikian, saat ini petugas gabungan masih tengah berada di lokasi longsoran untuk mengamankan TKP.

“Kalau kronologisnya, saya juga belum tahu yah. Ini saya masih melakukan pendataan dan koordinasi dengan berbagai pihak. Tapi yang pasti longsor itu juga telah merusak satu unit bangunan,” bebernya.

Sementara itu, Kapolsek Kadudampit, Polres Sukabumi Kota, Ipda Suhendar Slamet Mulyadi mengatakan, setelah mengetahui kejadian tersebut, ia bersama sejumlah anggotanya langsung bergegas ke lokasi kejadian.

“Lokasi longsoran itu, berada di rumpun bambu di bawah dekat kolam. Itu TKP-nya, masi di lingkungan Ponpes,” katanya.

Berdasarkan pemeriksaan sementara, pasca kejadian longsor itu, korban langsung dievakuasi dari timbunan material longsor. Setelah itu, korban dibawa ke Rumah Sakit Setukpa.

“Korban dinyatakan meninggal dunia, saat dalam perjalanan ke rumah sakit. Iya, pas sampai di rumah sakit korban sudah tidak bernyawa,” paparnya.

Setelah itu, pengurus Ponpes Yaspida langsung memberikan informasi kepada pihak keluarga terkait kematian korban.

“Keluarganya menerima kejadian tersebut sebagai musibah. Jasadnya sekarang lagi di perjalanan ,” ujarnya.

Lebih lanjut ia menjelaskan, korban yang meninggal dunia akibat tertimbun bencana tanah longsor ini, diketahui merupakan seorang security di Ponpes Yaspida.

“Itu korbannya seorang security. Ia kondisinya sedang tidak berdinas atau sedang istirahat,” imbuhnya.

Bangunan yang tertimbun longsor tersebut, merupakan rumah dinas security di Ponpes Yaspida. Berdasarkan olah TKP, bangunan rumah dinas tersebut, dinilai masih kuat.

“Cuma tebing belakang rumah dinas yang longsor, di atasnya ada kandang sapi,” paparnya.

“Itu tertimbun tapi tidak seluruhnya. Itu kebetulan mungkin karena tertimpa tembok dan rumpun bambu,” timpalnya.

“Saat ini, jasad korban sedang dalam perjalanan untuk dibawa ke Bogor dan dianter langsung sama Pak Kyai,”pungkasnya.(*)

Artikel ini telah dibaca 12 kali

badge-check

Publisher

Baca Lainnya

Sembilan Jiwa Kehilangan Tempat Tinggal Akibat Kebakaran Hebat di Sukabumi

21 April 2025 - 23:55 WIB

Bagian depan rumah Uti yang juga berfungsi sebagai warung ikut terbakar dalam insiden di Kampung Simpang, Jampangtengah, Sukabumi, Senin (21/04/2025) malam. Seluruh isinya tak dapat diselamatkan.

Banjir Terjang Palabuhanratu, Satu Pemotor Tewas dan Lansia Dievakuasi

20 April 2025 - 09:30 WIB

Tim SAR gabungan mengevakuasi warga lanjut usia (lansia) yang terjebak banjir di Kampung Canghegar, Palabuhanratu, Sukabumi, Sabtu (19/4/2025) malam. Banjir bandang merendam permukiman setelah hujan deras mengguyur wilayah tersebut.

Kobaran Api Luluh Lantakkan Pabrik Keripik di Sukabumi, Kerugian Ditaksir Ratusan Juta Rupiah

18 April 2025 - 19:52 WIB

Sisa-sisa puing pabrik keripik singkong milik Suaedah di Sukabumi pasca kebakaran hebat yang diperkirakan merugikan ratusan juta rupiah, Jumat (18/4/2025).

Bangunan PAUD Sekar Harapan di Tegalega Cidolog Ambruk, KBM Terpaksa Mengungsi

16 April 2025 - 15:16 WIB

Potret kerusakan bangunan PAUD Sekar Harapan pasca ambruk. Kayu-kayu lapuk terlihat jelas menjadi indikasi lemahnya konstruksi bangunan yang sudah tidak layak pakai.

Polsek Sagaranten Langsung Bertindak Pasca Ambruknya Mushola MTS 1, Kapolsek Pimpin Pengamanan dan Pendataan

16 April 2025 - 13:43 WIB

Personel Polsek Sagaranten di bawah pimpinan AKP. A SURYANA B, SH, berada di lokasi ambruknya mushola MTS 1 Sukabumi. Polisi turut serta dalam upaya pengamanan dan koordinasi dengan pihak sekolah serta Forkompimcam.

Bangunan Musala MTSN 1 Sagaranten Ambruk, Dua Siswi Alami Luka Ringan

16 April 2025 - 12:46 WIB

Kondisi terkini bangunan musala MTSN 1 Sagaranten yang ambruk pada Rabu (16/4/2025). Atap dan sebagian struktur bangunan terlihat hancur akibat lapuk.
Trending di Bencana
error: Content is protected !!