Menu

Mode Gelap

Bencana · 22 Jul 2024 17:20 WIB

Ditinggal Sebentar, Dua Rumah Di Parungkuda Sukabumi Ludes Terbakar


					Ditinggal Sebentar, Dua Rumah Di Parungkuda Sukabumi Ludes Terbakar Perbesar

JENTERANEWS.com – Dua rumah milik Bambang dan Yanti di Kampung Leuwiorok, RT10/04, Desa Sundawenang, Kecamatan Parungkuda, Kabupaten Sukabumi, kebakaran pada, Senin (22/7/2024) sekira pukul 12:05 WIB.

Salah satu anak korban, Muhammad Raharjo (20), mengaku sebelum kebakaran terjadi, ia berada di dalam rumah dan merasa bahwa kondisi kelistrikan dan gas aman.

“Awalnya saya dari tadi di dalam rumah, kelistrikan dirasa aman, posisi di dalam rumah itu gas gak ada kebocoran dan gak ada sangkut paut ke arah kelistrikan gitu,” kata Raharjo.

Raharjo kemudian keluar rumah untuk bermain. Namun, beberapa menit setelahnya, ia melihat kobaran api di rumahnya.

“Semua isi rumah terbakar habis, termasuk juga motor punya teman saya ikut terbakar yang dititipkan,” ujarnya.

Sementara itu, Mochamad Ramdon, Petugas Penanggulangan Bencana Kecamatan (P2BK) Parungkuda, membenarkan peristiwa tersebut. Ia menyatakan bahwa tidak ada korban jiwa maupun luka dalam kebakaran ini.

“Api berhasil dipadamkan setelah satu unit kendaraan pemadam kebakaran tiba di lokasi dengan dibantu warga. Untuk sementara korban kebakaran diungsikan ke rumah sanak saudaranya,” ujar Ramdon.

Kerugian akibat kebakaran masih dalam penghitungan atau pendataan. Namun, Raharjo mengungkapkan seluruh isi rumah, termasuk barang-barang berharga dan kendaraan, ludes terbakar.(*)

Artikel ini telah dibaca 6 kali

badge-check

Editor

Baca Lainnya

Rumah Warga Surade Hangus Dilalap Api, Diduga Akibat Korsleting Listrik

24 Maret 2025 - 10:42 WIB

Kondisi rumah Dede Suhendar yang hangus terbakar, meninggalkan duka bagi keluarga. Kerugian materiil akibat kebakaran ini masih dalam pendataan.

Tragedi Dini Hari di Suryakencana: Sepeda Motor Bonceng Tiga Terlibat Kecelakaan Maut, Satu Nyawa Melayang

23 Maret 2025 - 19:28 WIB

Petugas kepolisian melakukan olah tempat kejadian perkara (TKP) di lokasi kecelakaan di Jalan Raya Suryakencana

Menteri LHK Tindak Tegas Tambang Penyebab Bencana Sukabumi, Izin Terancam Dicabut

23 Maret 2025 - 09:27 WIB

Penyegelan perusahaan tambang oleh Menteri LHK di Sukabumi. Tindakan tegas ini diambil sebagai respon terhadap bencana banjir dan tanah longsor yang terjadi akibat aktivitas pertambangan yang tidak sesuai aturan lingkungan.

Kawasan Lindung DAS Cimandiri Menyusut Drastis, Sukabumi di Ambang Bencana

22 Maret 2025 - 15:36 WIB

Menteri Lingkungan Hidup dan Kehutanan (LHK), Hanif Faisol Nurofiq, saat melakukan inspeksi mendadak (sidak) di salah satu lokasi tambang di Sukabumi, Sabtu (22/3/2025). Menteri LHK mengambil tindakan tegas dengan menyegel dua perusahaan tambang yang diduga menjadi penyebab bencana banjir dan tanah longsor di wilayah tersebut.

Insiden Penebangan Pohon Picu Robohnya Tiang Listrik Beton di Sukabumi, Arus Lalu Lintas Lumpuh Sementara

20 Maret 2025 - 22:42 WIB

Kondisi tiang listrik beton yang roboh melintang di jalan provinsi Kampung Cisayar, Sukabumi, Kamis (20/3/2025). Insiden ini disebabkan oleh penebangan pohon yang mengenai jaringan kabel listrik.

Mahasiswa STIK Angkatan 82/Widya Wira Pratama Kunjungi Sukabumi, Belajar Langsung dari Lapangan

20 Maret 2025 - 12:22 WIB

Wakil Bupati Sukabumi, H. Andreas, menyambut hangat mahasiswa STIK Angkatan ke-82/Widya Wira Pratama di Aula Sekretariat Daerah Kabupaten Sukabumi, Kamis (20/3/2025).
Trending di Bencana