Menu

Mode Gelap

Kabar Daerah · 27 Mar 2024 18:20 WIB

Wabup Terima Tim Monev Kemenkes Bahas Intervensi Spesifik Penurunan Stunting


					Wabup Terima Tim Monev Kemenkes Bahas Intervensi Spesifik Penurunan Stunting Perbesar

JENTERANEWS.com – Wakil Bupati Sukabumi H. Iyos Somantri menerima kunjungan dari tim monitoring dan evaluasi (Monev) Kementerian Kesehatan RI ke Pendopo, Rabu, 27 Maret 2024. Kunjungan tersebut terkait pelaksanaan intervensi spesifik penurunan stunting di Kabupaten Sukabumi.

Dalam kesempatan tersebut, H.Iyos menyambut baik kedatangan tim monev tersebut. Apalagi, kehadirannya untuk membantu pendampingan dan pembinaan dalam penurunan angka stunting di Kabupaten Sukabumi.

“Mereka ingin melihat kedalaman upaya yang dilakukan Pemerintah Kabupaten Sukabumi terkait penurunan stunting. Selanjutnya, akan ada pendampingan dan pembinaan bersama Kementerian Kesehatan RI,” ujarnya

H. Iyos meyakini, kehadiran tim monev dari Kemenkes RI akan membantu Pemerintah Kabupaten Sukabumi dalam mempercepat penurunan angka stunting. Meskipun, sejauh ini angka stunting di Kabupaten Sukabumi mengalami sedikit penurunan.

“Sukabumi ada penurunan (angka stunting). Insya Allah dengan pendampingan dari Kemenkes, ke depan stuntingnya bisa menurun signifikan,” ucapnya

Apalagi, tim ini memiliki metoda lain dalam mempercepat penurunan angka stunting. Meskipun beberapa poin itu telah dilakukan di Kabupaten Sukabumi.

“Poin-poin dari Kemenkes RI sebagian sudah dilakukan di Kabupaten Sukabumi. Namun ada beberapa metoda dan cara yang berbeda, nah hal ini akan kita aplikasikan. Sehingga, peluang mempercepat penurunan angka stunting bisa lebih signifikan,” ungkapnya

Sementara itu, metoda yang direkomendasikan PMO Stunting Kemenkes RI Dahlan Khoeron antara lain, menyasar ibu hamil.

“Salah satu hal yang harus disasar dan menjadi prioritas adalah ibu hamil. Terutama dari sisi kelengkapan dan kualitas ANC (Antenatal Care),” bebernya

Selain itu, bayi yang lahir prematus pun harus diperhatikan. Termasuk semua bayi dari sisi pemberian makanan tambahan (PMT) dan makanan pendamping ASI (MP ASI).

“Semakin beragam makanan yang diberikan, potensi stunting bisa semakin rendah. Termasuk kelengkapan imunisasi dasar bayi pun harus diperhatikan dan dipastikan mereka lengkap,” terangnya

Apabila semua itu dilakukan dan dipenuhi dengan baik, dirinya meyakini angka stunting bisa turun. Maka dari itu, dirinya merekomendasikan untuk

“Intervensi di hal-hal ini bisa difokus.Sehingga bisa membantu menurunkan angka stunting,” pungkasnya. (*)

Artikel ini telah dibaca 0 kali

badge-check

Editor

Baca Lainnya

Bupati Sukabumi Asep Japar Gencarkan Upaya Pencegahan HIV/AIDS, Edukasi Masif hingga ke Pelosok

25 Maret 2025 - 17:22 WIB

Bupati Sukabumi H. Asep Japar memimpin rapat koordinasi dengan Komisi Penanggulangan AIDS (KPA) Kabupaten Sukabumi di Pendopo, Selasa (25/3). Dalam pertemuan tersebut, Bupati menegaskan komitmennya untuk mengintensifkan upaya pencegahan HIV/AIDS di wilayahnya.

Sukabumi Matangkan Persiapan Revalidasi UNESCO Global Geopark Ciletuh-Palabuhanratu, Sekda Optimalkan Sinergi Lintas Sektor

25 Maret 2025 - 16:59 WIB

Sekretaris Daerah Kabupaten Sukabumi, H. Ade Suryaman, memimpin Rapat Koordinasi Persiapan Revalidasi Ciletuh-Palabuhanratu UNESCO Global Geopark (CPUGGp) secara virtual dari Pendopo Sukabumi, Selasa (25/03/25). Rakor ini bertujuan memastikan kesiapan geopark dalam menghadapi proses validasi UNESCO.

Kapolres Sukabumi Sambangi Jemaah Tarawih, Bagikan Ratusan Sarung dan Sampaikan Pesan Keamanan

25 Maret 2025 - 14:15 WIB

Kapolres Sukabumi AKBP Dr. Samian, S.H., S.I.K., M.Si. secara langsung membagikan ratusan sarung kepada jemaah Masjid Agung Palabuhanratu dalam kegiatan Tarawih Keliling Ramadhan, Minggu (23/3/2025). Aksi sosial ini menjadi bagian dari upaya mempererat silaturahmi dengan masyarakat.

Bupati Sukabumi Tegaskan Dukungan Penuh untuk Program BNNK dalam Upaya Berantas Narkoba

25 Maret 2025 - 13:58 WIB

Bupati Sukabumi H. Asep Japar menegaskan dukungannya terhadap program-program BNNK Sukabumi dalam upaya mewujudkan daerah yang bersih dari narkoba, saat menerima kunjungan Kepala BNNK AKBP Yuhernawa.

Tragis! Bayi Laki-laki Ditemukan Mengapung di Kolam Ikan Gegerkan Warga Selajambe Sukabumi

25 Maret 2025 - 13:46 WIB

Petugas kepolisian dan warga berupaya mengevakuasi jasad bayi laki-laki yang ditemukan mengapung di kolam ikan di Desa Selajambe, Kecamatan Cisaat, Sukabumi, Senin (24/03).

Setahun Berkarya, Karang Taruna Cidolog Bawa Perubahan Positif untuk Desa dan Wisata Curug Caweni

25 Maret 2025 - 12:55 WIB

Ketua Karang Taruna Darma Bakti Desa Cidolog, Asep Supriatna (tengah), bersama para pengurus dan anggota saat melakukan salah satu kegiatan sosial di Desa Cidolog.
Trending di Kabar Daerah