JENTERANEWS.com – Banjir bandang di Kecamatan Lengkong, Kabupaten Sukabumi, Jawa Barat pada Sabtu (29/6/2024) sekitar pukul 17.00 WIB menyebabkan sejumlah rumah dan tempat ibadah terendam air, serta memutus jembatan yang menghubungkan antar-kampung. pada Sabtu (29/6/2024).
Tidak ada orang yang terluka atau meninggal dalam bencana yang terjadi di beberapa kampung di Desa Tegallega.” Kata Dadi Supardi, Petugas Penanggulangan Bencana Kecamatan (P2BK) Lengkong.
Dari data yang dikumpulkan, terdapat satu rumah yang terendam di Kampung Cibogo, tiga rumah dan satu sarana ibadah yang juga terendam di Kampung Bojonghaur, dan satu rumah yang terendam di Kampung Babakan Bantarsari.
kemudian, tiga rumah di Kampung Leuwibengkong terendam, dua jembatan di Kampung Tegaldatar terbawa arus sungai, dan satu jembatan di Kampung Cigirang terputus akibat banjir bandang.
Banjir bandang ini disebabkan oleh curah hujan yang tinggi mulai dari siang hingga malam hari, menyebabkan sungai di sekitar permukiman warga meluap dan merendam delapan rumah, satu tempat ibadah, serta merusak tiga jembatan penghubung.
P2BK Lengkong masih berada di tempat kejadian untuk mencatat dampak banjir bandang ini. Namun, berdasarkan informasi terbaru, ketinggian air yang sebelumnya mencapai sekitar 50 cm sudah mulai surut.
Di samping itu, BPBD Kabupaten Sukabumi telah berkoordinasi dengan berbagai instansi terkait untuk langkah-langkah penanggulangan bencana berikutnya, mengingat adanya tiga unit jembatan yang rusak atau terputus.(*)