Menu

Mode Gelap

Kabar Daerah · 15 Nov 2022 09:36 WIB

Pohon Tumbang di Cikidang, Pemotor Tewas Tertipa


					Pohon tumbang di Jalan Raya Cikidang-Palabuhan Ratu, Kabupaten Sukabumi, Selasa (15/11/2022). Pohon ini menimpa satu pengendara sepeda motor hingga meninggal dunia. Perbesar

Pohon tumbang di Jalan Raya Cikidang-Palabuhan Ratu, Kabupaten Sukabumi, Selasa (15/11/2022). Pohon ini menimpa satu pengendara sepeda motor hingga meninggal dunia.

JENTERANEWS.com – Seorang pengendara motor tewas mengenaskan akibat tertimpa pohon tumbang di Jalan Raya Cikidang-Palabuhanratu, Coblongan, Desa Cicareuh, Kecamatan Cikidang, Kabupaten Sukabumi, Selasa (15/11/2022). Informasi yang dihimpun, pengendara motor bernama Herman warga Desa Taman Sari.

Kepala Desa Cicareuh, Ramdan mengatakan bahwa kejadian tersebut terjadi sekira pukul 06.30 WIB. Sebuah pohon berdiameter 80 sentimeter (cm) dengan tinggi kurang lebih 15 meter, menimpa pengendara motor.

Baca Juga:   Tiga Bocah Hanyut Terseret Derasnya Arus Sungai Cipelang Sukabumi

“Informasi yang dihimpun, pengendara motor berpelat nomor polisi (nopol) F 3075 UBU itu F 3075 UBU bernama Herman warga Desa Taman Sari, Kecamatan Cikidang, Kabupaten Sukabumi meninggal dunia di lokasi kejadian akibat tertimpa pohon tumbang tersebut,” kata Ramdan.

Ramdan menyatakan, kondisi cuaca di TKP saat kejadian sedang cerah tidak turun hujan. Namun tiba-tiba pohon tersebut tumbang menimpa korban. Selain itu juga batang pohon yang tinggi melintang menutup seluruh akses jalan raya.

Baca Juga:   Anniversary Komunitas Sidat Mania, Kadis Nunung Rilis 100 Ikan Sidat Fase Elver

Sementara itu, Ketua Forum Koordinasi SAR Daerah Kabupaten Sukabumi, Okih Pazri Assidiq mengatakan bahwa saat ini petugas gabungan sedang mengevakuasi bagian pohon yang menutup akses jalan yang menuju dan dari Palabuhanratu dan Cibadak.

“Saat ini tim gabungan sedang melakukan pengumpulan bahan keterangan dan melakukan evakuasi pohon yang menutup jalan agar tidak terjadi kemacetan dan akses jalan kembali terbuka untuk dilalui,” ujar Okih..(*)

Artikel ini telah dibaca 85 kali

badge-check

Editor

Baca Lainnya

Kunjungan Kepala BNNK Ke Pendopo Bupati Kabupaten Sukabumi

4 Desember 2023 - 14:12 WIB

Kunjungan Kepala BNNK Ke Pendopo Bupati Kabupaten Sukabumi

Pengajian Rutin di Desa Padasenang Sekaligus Pengukuhan Pengurus MUI Desa

4 Desember 2023 - 12:26 WIB

Pengajian Rutin di Desa Padasenang Sekaligus Pengukuhan Pengurus MUI Desa

Sekda Buka Coaching Clinic 4 Dan 5 Program Percepatan Sanitasi Pemukiman Kabupaten Sukabumi

1 Desember 2023 - 13:53 WIB

Wabup Iyos “Pemkab Sukabumi Terus Berinovasi Menekan Angka Stunting”

30 November 2023 - 21:29 WIB

Dampingi Dirjen Industri Kecil Ke Ponpes Darussyifa Al Fitroh, Sekda Apresiasi Program Santripreneur

30 November 2023 - 21:18 WIB

Dampingi Dirjen Industri Kecil Ke Ponpes Darussyifa Al Fitroh, Sekda Apresiasi Program Santripreneur

Bimtek Peningkatan Kapasitas Aparatur Desa dan BPD se-Kecamatan Cidadap

30 November 2023 - 21:04 WIB

Bimtek Peningkatan Kapasitas Aparatur Desa dan BPD se-Kecamatan Cidadap
Trending di Kabar Daerah
WP Twitter Auto Publish Powered By : XYZScripts.com