Menu

Mode Gelap

News · 20 Feb 2025 17:40 WIB

Duel Maut di TPU Kabandungan, Dua Pelajar SMP Luka Parah


					Kondisi RSUD R Syamsudin SH, tempat kedua pelajar SMP yang menjadi korban duel di TPU Kabandungan, Sukabumi, mendapatkan perawatan medis. Perbesar

Kondisi RSUD R Syamsudin SH, tempat kedua pelajar SMP yang menjadi korban duel di TPU Kabandungan, Sukabumi, mendapatkan perawatan medis.

JENTERANEWS.com – Dua pelajar Sekolah Menengah Pertama (SMP) menjadi korban dalam duel antar kelompok yang terjadi di Tempat Pemakaman Umum (TPU) Kabandungan, Desa Parungseah, Kecamatan/Kabupaten Sukabumi, Rabu (19/2/2025) petang. Peristiwa ini terjadi sekitar pukul 18.00 WIB, saat waktu maghrib.

Korban, SA (16) dan ILA (16), mengalami luka bacok serius akibat sabetan senjata tajam. SA menderita luka di bagian muka, sementara ILA mengalami tiga luka sayatan di punggung. Keduanya segera dilarikan ke RSUD R Syamsudin SH, Kota Sukabumi, untuk mendapatkan penanganan medis.

Menurut keterangan dari salah satu pelajar yang terlibat dalam perkelahian tersebut, duel ini melibatkan dua kelompok SMP yang berbeda. Mereka sebelumnya telah membuat janji melalui media sosial Instagram untuk melakukan perkelahian di TPU Kabandungan.

“Janjian melalui medsos Instagram akan melakukan perkelahian dengan menentukan titik kumpul di Kabandungan (TPU),” ujar Ipda Ade Ruli Bahtiarudin, Kasubsi Pengelola Informasi, Dokumentasi, dan Multimedia (PIDM) Polres Sukabumi Kota, Kamis (20/2/2025).

Seorang saksi dari salah satu kelompok yang terlibat mengungkapkan bahwa mereka (enam orang) berkumpul terlebih dahulu sepulang sekolah sebelum menuju lokasi duel. “Setelah tiba, kedua kelompok saling serang. Aksi perkelahian (lalu) dilakukan dua orang dan terluka parah,” katanya.

Hingga saat ini, pihak kepolisian masih belum bisa memastikan jenis senjata tajam yang digunakan dalam perkelahian tersebut. “Untuk sajam-nya masih kita dalami. Kasusnya saat ini ditangani Satreskrim Polres Sukabumi Kota,” kata Ade.(*)

Laporan: Awang

Artikel ini telah dibaca 54 kali

badge-check

Publisher

Baca Lainnya

Waspada! Modus Penipuan Berkedok PIP Sasar Warga Sagaranten Sukabumi, Pelaku Kabur Usai Tepergok

30 April 2025 - 17:14 WIB

Kartu Indonesia Pintar (PIP). Program ini menjadi kedok bagi pelaku penipuan di Sagaranten, Sukabumi, yang menjanjikan bantuan namun justru meminta pungutan liar untuk administrasi.

Sukabumi Genjot Pembentukan Koperasi Desa Merah Putih, Targetkan 381 Desa Rampung Juni 2025

9 April 2025 - 18:36 WIB

Sekretaris Daerah Kabupaten Sukabumi, H. Ade Suryaman, memimpin rapat pembahasan tindak lanjut pembentukan Koperasi Desa Merah Putih di Ruang Rapat Sekretariat Daerah Kabupaten Sukabumi, Palabuhanratu, Rabu (9/4/2025)

Kodim 0622 Sukabumi Rayakan HUT ke-13 dan Kenaikan Pangkat, Momentum Tingkatkan Profesionalisme

9 April 2025 - 18:23 WIB

Suasana hangat dan penuh keakraban dalam acara Halal Bihalal 1446 H di Makodim 0622/Kab. Sukabumi.

Bupati Sukabumi Ajak ASN Dukung Program Pusat, Provinsi, dan Daerah dalam Apel Dinas Pendidikan

9 April 2025 - 14:45 WIB

Bupati Sukabumi, H. Asep Japar, memberikan arahan dalam apel pagi di Kantor Dinas Pendidikan Kabupaten Sukabumi, Rabu (9/4/2025).

Kecelakaan Maut di Jalur Sukabumi-Bogor, Calya Ringsek Tabrak Truk Tronton, Pengemudi Luka-Luka

9 April 2025 - 06:25 WIB

Lokasi kecelakaan antara mobil Toyota Calya dan truk tronton di jalan raya Sukabumi-Bogor, tepatnya di dekat GT Parungkuda. Tampak kerusakan parah pada bagian depan mobil Calya.

Wabup Andreas Kawal Progres Pembangunan IGD RSUD Palabuhanratu, Prioritaskan Perbaikan Tembok Jebol Pascabanjir

8 April 2025 - 19:08 WIB

Wakil Bupati Sukabumi, H. Andreas, meninjau progres pembangunan gedung IGD baru di RSUD Palabuhanratu, Selasa (8/4/2025). Pembangunan ini diharapkan dapat meningkatkan pelayanan kesehatan bagi masyarakat.
Trending di Kabar Daerah
error: Content is protected !!