Menu

Mode Gelap

Hukum · 14 Feb 2025 13:17 WIB

Dua Pria Sukabumi Dibekuk Polisi atas Kasus Pencurian Kendaraan Bermotor


					DS (39) dan Z (27), pelaku curanmor, menjalani pemeriksaan di Mapolsek Sukaraja setelah ditangkap di kediaman mereka. Perbesar

DS (39) dan Z (27), pelaku curanmor, menjalani pemeriksaan di Mapolsek Sukaraja setelah ditangkap di kediaman mereka.

JENTERANEWS.com – Unit Reskrim Polsek Sukaraja Polres Sukabumi Kota berhasil mengamankan dua pria yang diduga kuat terlibat dalam kasus pencurian kendaraan bermotor (curanmor). Kedua pelaku, DS (39) dan Z (27), ditangkap di kediaman mereka di Kampung Bojongringkung, Desa Sasagaran, Kecamatan Kebonpedes, Kabupaten Sukabumi, pada Rabu malam (12/02/2025) sekitar pukul 22.30 WIB.

DS dan Z diduga melakukan pencurian sepeda motor milik SH (32) di Desa Pasirhalang, Kecamatan Sukaraja, pada Minggu (25/01/2025) lalu. Kapolres Sukabumi Kota, AKBP Rita Suwadi, melalui Kapolsek Sukaraja Kompol Aguk Khusaini, menjelaskan bahwa pengungkapan kasus ini berawal dari laporan korban.

“Setelah melakukan penyelidikan intensif, kami berhasil mengidentifikasi dan menangkap kedua pelaku di kediaman mereka,” ujar Kompol Aguk Khusaini pada Jumat (14/02/2025).

Modus operandi kedua pelaku adalah dengan merusak kunci gembok pintu garasi rumah korban dan kunci kontak sepeda motor menggunakan kunci letter T. Dari penangkapan tersebut, polisi berhasil mengamankan barang bukti berupa sebilah golok, dua bilah pisau, tiga buah jaket, dan jas hujan.

Saat ini, kedua pelaku ditahan di Mapolsek Sukaraja untuk proses penyidikan lebih lanjut. Mereka terancam pasal 363 ayat (1) ke-3, 4 dan ke-5 KUHP dengan ancaman hukuman maksimal 9 tahun penjara.

Keberhasilan pengungkapan kasus ini menunjukkan komitmen Polsek Sukaraja dalam memberantas tindak pidana curanmor di wilayah hukumnya. Polisi mengimbau masyarakat untuk selalu berhati-hati dan meningkatkan kewaspadaan terhadap potensi terjadinya tindak pidana.(*)

Laporan: AJeb

Artikel ini telah dibaca 53 kali

badge-check

Editor

Baca Lainnya

Sukabumi Diguncang Jaringan Narkoba, Dua Pemuda Dicokok dengan 1,5 Kg Ganja Kering

24 Maret 2025 - 17:26 WIB

Dua tersangka, CER (28) dan LP (26), saat diamankan di Mapolres Sukabumi Kota terkait kasus peredaran narkoba. (Foto: Polres Sukabumi Kota)

Tragedi Berdarah di Sukabumi: Aktivis Mahasiswa Tewas dalam Tawuran Geng Motor yang Direncanakan di Media Sosial

24 Maret 2025 - 16:59 WIB

Empat pelaku dari geng motor Never Die (HM, MA, MRA, dan MRK) yang berhasil diamankan polisi terkait tawuran maut di Sukabumi. Mereka terancam hukuman maksimal 15 tahun penjara.

Aksi Brutal Gerombolan Bermotor Resahkan Warga Sukabumi, Kejar Pelajar Hingga Lukai Pengendara

24 Maret 2025 - 09:24 WIB

Rekaman video amatir memperlihatkan aksi gerombolan bermotor yang meresahkan warga di Jalan Lingkar Selatan, Sukabumi, Minggu (23/3/2025). Aksi kejar-kejaran dan kekerasan terhadap pengendara lain terekam dalam video tersebut.

Geger, Pencurian Domba Modus Sembelih Resahkan Warga Sukabumi

23 Maret 2025 - 23:07 WIB

domba-domba yang menjadi korban pencurian dengan modus penyembelihan di kandang.

Sukabumi Kota Siapkan Operasi Ketupat Lodaya 2025 untuk Sambut Arus Mudik Lebaran

23 Maret 2025 - 21:11 WIB

Personel Polres Sukabumi Kota siap siaga dalam Operasi Ketupat Lodaya 2025 untuk memastikan keamanan dan kelancaran arus mudik Lebaran. Terlihat para petugas sedang bersiap di salah satu Pos Pengamanan yang telah didirikan.

Mudik Aman, Keluarga Nyaman: Tips Penting dari Polres Sukabumi untuk Pemudik

23 Maret 2025 - 16:40 WIB

Kapolres Sukabumi, AKBP Dr. Samian, S.H., S.I.K., M.Si, memberikan imbauan kepada masyarakat terkait keamanan rumah dan kendaraan sebelum mudik Lebaran. Polres Sukabumi menggalakkan program "Mudik Aman, Keluarga Nyaman" untuk memastikan masyarakat dapat merayakan hari raya dengan tenang dan aman. (Foto: Polres Sukabumi)
Trending di Hukum